“Saya sudah nggak punya siapa-siapa selain bibi. Sekarang bibi sudah semakin tua, kalau beliau tutup usia saya harus bisa hidup mandiri. Tapi karena kondisi fisik yang nggak sempurna, banyak yang nggak mau terima saya kerja” - Nikmatullah, 26 Tahun.
***
Sejak usia 6 tahun, Nikmatullah sudah menjadi yatim piatu. Seolah tak cukup kedukaannya, ia mengalami kecelakaan saat kelas 3 SD yang membuat kakinya bengkok dan tak bertumbuh.
Alhasil ia tak bisa berjalan layaknya orang normal tetapi tetap berusaha untuk melakukan apapun seorang diri agar tak merepotkan bibi yang merawatnya.
Karena tak ada yang mau menerimanya bekerja, Nikmatullah hanya membantu bibinya mengikat kangkung lalu menjualnya. Hasilnya tak banyak hanya Rp10 Ribu sehari. Jika tak habis terjual mereka akan menjadikannya lauk untuk makan.
Impian Nikmatullah saat ini hanya satu yaitu bisa hidup mandiri tanpa merepotkan siapapun termasuk bibinya jika beliau sudah tutup usia nanti.
Yuk kuatkan Nikmatullah bertahan hidup dengan cara:
1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”;
2. Masukkan nominal donasi;
3. Pilih metode pembayaran GoPay atau transfer Bank (transfer bank BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI Syariah, atau kartu kredit) dan transfer ke no. rekening yang tertera;