Alhamdulillah sobat, sudah tersalurkan amanah dari kebaikan Anda melalui program Sedekah Kado Ramadhan untuk Yatim Dhuafa di Pelosok.
Kami mengajak Adik Ria untuk berbelanja di salah satu toko swalayan yang berada di Buleleng kota.
Adik Ria sangat bahagia bisa membeli baju di hari raya dan akhirnya Adik Ria bisa mewujudkan keinginan nya untuk memberikan kado untuk ibunya. Adik Ria sangat berterima kasih kepada Anda.
Tidak hanya Adik Ria yang bahagia. Sebanyak 110 anak lain nya pun turut merasakannya.
Adapun sobat, program belanja ceria ini tersebar di daerah Buleleng, Karangasem, Jembran dan Denpasar
Terima kasih ya sobat, InsyaAllah program masih terus ada selama ramadhan. Teruslah berbuat baik dan nantikan update nya di sosial media kami Dompet Sosial.
Tonton bahagia mereka dengan klik Belanja Ceria dari Sedekah Kado untuk Yatim Dhuafa di Pelosok